Categories
Gramedia

2020 Saatnya Mengembangkan Diri

Apa hobi dan bakatmu? Apa minatmu? Apa yang ingin kamu raih di tahun 2020 ini?
Mengembangkan kemampuan, bakat dan minat adalah salah satu dari wujud pengembangan diri. 

Untuk apa sih kita perlu mengembangkan diri? Tentu saja supaya kita punya kemampuan menonjol yang bisa menambah nilai diri. Kemampuan diri yang menonjol itu otomatis juga akan meningkatkan rasa percaya diri kita dalam kehidupan sehari-hari, baik dalam pergaulan, lingkungan sekolah, maupun pekerjaan.

Mumpung masih awal tahun, ada baiknya menyusun rencana untuk mengembangkan diri agar tahun 2020 ini kita semakin menjadi manusia berkualitas. Apa saja sih yang bisa kita lakukan agar bisa mengembangkan diri dengan baik? 

Kenali bakat, minat dan kemampuan yang paling menonjol
Setiap manusia pasti memiliki kelebihan, kemampuan, minat dan bakat yang bermacam-macam. Tak menutup kemungkinan juga bahwa seseorang punya lebih dari satu bakat, minat dan kemampuan yang sama menonjolnya. 
Kenali dulu kelebihan-kelebihan diri kita melalui hobi, minat, bakat dan kemampuan yang paling menonjol, paling kita senangi, dan paling membuat kita bersemangat untuk melakukannya. 

Pilih salah satu yang sangat ingin dikuasai 
Memiliki banyak bakat dan kemampuan memang tak ada salahnya. Namun, agar lebih fokus, lebih baik untuk memutuskan pada kemampuan mana yang paling ingin diasah sehingga kita betul-betul menguasainya.
Jadi, setelah mengenali kemampuan diri yang kita rasa paling baik, pilih salah satu yang paling ingin kita kuasai.
Lalu, bagaimana dengan minat, bakat dan kemampuan lainnya? Meski tidak diasah sampai benar-benar menguasai, minat, bakat dan kemampuan lainnya tentu tetap bisa kita gunakan sebagai pendukung atau pelengkap kemampuan utama kita. 

Meluangkan waktu untuk mendalami bakat atau minat
Kalau sudah memutuskan kemampuan mana yang paling ingin kita kuasai betul-betul, luangkan waktu untuk mendalaminya. Jika ada budget, kita bisa ikut seminar, workshop, kursus, atau pendidikan formal berlisensi agar kemampuan tersebut lebih matang. Siapa tau juga bisa menjadi profesi atau spesialis di bidang itu. Jika tidak ada budget, kita bisa mendalaminya otodidak, misal melalui tutorial di Youtube.

Baca buku-buku self improvement
Selain mengikuti workshop, kursus, pendidikan atau mendalami secara otodidak, kita pun bisa mengembangkan diri dengan membaca buku-buku self improvement. Selain membaca buku-buku pengembangan diri yang sifatnya teknis pada kemampuan tertentu, misalnya storytelling, menulis, belajar program komputer, cara berbicara yang baik di depan audience atau handycraft, kita juga bisa membaca buku-buku self improvement yang sifatnya memotivasi diri atau memacu semangat. 
Selama bulan Januari 2020, kita bisa mendapatkan voucher diskon 30% untuk pembelian buku-buku bisnis dan self improvement terbitan Gramedia di seluruh Gramedia Store di Indonesia menggunakan voucher di MyValue, lho. Yuk, dapatkan vouchernya setiap hari Jumat, Sabtu dan Minggu selama bulan Januari dan segera gunakan untuk membeli buku-buku wishlist-mu. Cek vouchernya di SINI